Agus Prayogo Sumbang Dua Emas di Ajang PON Terakhirnya

Timika, APN – Agus Prayogo kembali menyumbangkan medali emas di PON XX Papua bagi Provinsi Jawa Barat, setelah menjuarai lomba lari maraton 42.192 kilometer (Km), yang digelar di jalanan Kuala Kencana, Mimika Papua, Sabtu (10/10/2021).

MELINTAS – Agus Prayogo atlit marathon asal Jawa barat finis terdepan Dinomor marathon  40km di lintasan Kuala kencana. Timika,09-10-2021 FOTO: HUMAS PPM/Fernando Rahawarin

Perolehan medali emas di cabang olahraga (Cabor) Atletik PON XX Papua ini, merupakan kedua kalinya. Dimana, pada nomor lari 5000 meter, Agus Prayogo juga berhasil menyabet medali emas dengan catatan waktu 14:44:28 detik.

Agus Prayogo yang juga tercatat sebagai prajurit TNAI AD tersebut berhasil menjadi yang pertama mencapai garis finis dengan catatan waktu 2:33:09 detik.

Catatan waktu ini masih jauh dari rekor PON atas nama Eduarddos Nabunome 2:19:18 detik dan rekor nasional juga atas nama Eduarddos Nabunome 2:19:18 detik.

Baca Juga |  Tim Basket 3x3 Putri Kalbar Pulang Kampung, Papua Juara Grup A

“Ini adalah emas kedua saya di PON Papua dan target saya masih ada satu lagi, yaitu lari nomor 10.000 meter agar saya bisa mencetak heat-trick lagi seperti PON tahun lalu,” tuturnya.

Namun dibalik keberhasilannya menyabet dua medali emas pada Cabor Atletik, merupakan kiprahnya yang terakhir untuk mengikuti PON.

“Dengan adanya pembatasan usia, maka PON XX Papua ini merupakan PON terakhir buatnya untuk mewakili Jabar. Karenanya, medali emas ini dipersembahkan khusus untuk masyarakat Jabar,” tuturnya.

Diurutan nomor maraton PON XX ini, medali perak diraih oleh atlet Welman D Pasaribu dari Sumut dengan perolehan waktu 2:33:10 detik. Sedangkan urutan ketiga dengan perolehan medali perunggu diraih oleh atlet Muhammad Ady Saputra dari Kalsel dengan perolehan waktu 2:33:19 detik.

Baca Juga |  Pemkab Mimika Rapat Evaluasi dan Percepatan Pembangunan Penunjang PON XX

Berikut hasil pertandingan nomor Maraton putra,

1. Agus Prayogo (Jabar) dengan waktu 2:33:09 detik
2. Welman D Pasaribu (Sumsel) dengan waktu 2:33:09 detik
3. Muhammad Ady Saputra  (Kalsel) dengan waktu 2:33:19 detik.
4. Musa (Kalbar) dengan waktu 2:35:33 detik.
5. Takas Sianipar (DKI Jakarta) dengan waktu 2:49:15 detik.
6. Imam Mahdi (NTB) dengan waktu 2:51:59 detik. (Aji)

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News