Timika, APN – Bidang Penjemputan Tamu dan Kontingen menggelar rapat guna mematangkan teknis dan persiapan di Sekretariat PESPARAWI, Jl. Yossudarso, Mimika, Papua. Jum’at, (15/10/2021).
Wakil Bupati Kabupaten Mimika sekaligus Ketua Panitia Pesparawi XIII Setanah Papua, Johannes Rettob S.E., M.Si mengatakan, rapat yang dilaksanakan hari ini membahas hal-hal teknis dan mekanisme-mekanisme bidang Penjemputan Tamu dan Kontingen.
“Rapat hari ini untuk mulai mempersiapkan bagaimana penjemputan terhadap tamu-tamu yang nantinya akan datang disini, proses persiapan, kedatangan tamu-tamu, mekanisme penjemputan dan lain-lain. Itu kurang lebih yang dibahas”. Ungkap Johannes.
Sementara itu, Ketua koordinator Bidang Penjemputan Tamu dan Kontingen, Yosefin Sampelino menyatakan, beberapa komponen kegiatan yang nantinya akan dilakukan antara lain, tarian penjemputan, penyematan tanda selamat datang, konsumsi, jaminan keamanan bagasi oleh panitia.
“Komponen kegiatan kami sudah jelas bahwa akan ada tarian penjemputan, penyematan tanda selamat datang, akan ada konsumsi, akan ada petugas kita yang akan menjamin keamanan bagasi dari setiap kontingen yang datang.” Kata Yosefin.
Bidang Penjemputan Tamu dan Kontingen dijadwalkan akan bekerja mulai tanggal 24 Oktober, dimana sudah ada kontingen yang tiba, yakni Kabupaten Asmat dengan jumlah peserta sebanyak enam puluh orang.
Dalam waktu dekat, bidang Penjemputan Tamu dan Kontingen akan melakukan simulasi di bandara tempat mendaratnya kontingen. Sementara, peserta yang nantinya tiba di Mimika berjumlah 2.721 orang, sebagai penyanyi dan belum termasuk official, bupati dan lain-lain.
Terkait kedatangan, semua kontingen akan tiba melalui jalur udara dan banyak yang sementara ini diinformasikan tiba pada tanggal 28 sampai 29 Oktober. (Wahyu)