Timika, Antarpapua.com – Dilaksanakan pencanangan Pekan Imunisasi Nasional (PIN) Polio di Kabupaten Mimika pada tanggal 27 Mei 2024, capaian pemberian imunisasi Polio tahap pertama di Kabupaten Mimika sudah mencapai pada kisaran 65 persen.
Sementara untuk pemberian imunisasi Polio tahap kedua sudah mencapai kisaran 30-an persen. Hal ini disampaikan oleh Kepala Dinas Kesehatan Kabupaten Mimika, Provinsi Papua Tengah, Reynold Ubra saat ditemui di Hotel Horison Diana-Timika, Selasa (30/7/2024).
“Capaian PIN Polio di Kabupaten Mimika untuk dosis pertama itu pada kisaran 65 persen sementara dosis kedua ada di kisaran 30-an persen,”kata Reynold.
Reynold untuk percepatan setelah dilakukan pencanangan oleh Bupati Mimika, maka pada tanggal 5 Agustus mendatang pihaknya akan melaksanakan percepatan terhadap tiga jenis imunisasi.
“tanggal 5 Agustus besok, yaitu percepatan terhadap tiga jenis imunisasi yaitu bulan imunisasi anak sekolah, PIN Polio dan juga imunisasi dasar lengkap” kata Reynold.
Pelaksanaan PIN Polio sendiri ditarget akan selesai 30 September.
Untuk mempercepat,pihaknya memiliki strategi dengan memberikan kewenangan pada kader-kader Posyandu, tokoh agama,guru dan kelompok masyarakat untuk membantu memberikan imunisasi tetes Polio kepada anak.
“Karena setelah dievaluasi yang menetes vaksin Polio ini tenaga kesehatan. Itu sebenarnya bagus tetapi kalau cuma menetes bisa kami memberikan kewenangan kepada kader kader, guru di sekolah, tokoh agama atau kelompok masyarakat sehingga percepatannya nanti kita akan sampai ke empat dosis ” Kata Reynold.
Bukan hanya dalam wilayah kota, pihak juga sangat konsen untuk layanan pemberian imunisasi di wilayah pegunungan dan pesisir pantai. (Marsel Balawanga)