Timika, APN – Dalam rangka mendukung rencana pelaksanaan pemekaran Provinsi, Dinas Pekerjaan Umum dan Penataan Ruang (PUPR) Mimika pada tahun 2022 mengerjakan tiga proyek jalan dengan ketentuan kontrak tahun jamak (Multiyears).
Kepala Dinas PUPR Mimika Robert Mayaut mengatakan ada tiga proyek jalan utama yang dikerjakan yakni Jalan Sp2-Sp5, Mayon, dan lingkar luar.
“Kalau untuk berapa anggaran nya Bapak sudah lupa, ada yang empat ratus miliar, dan sudah terpakai dua ratus, kemudian ada dua ratus lagi khusus yang mayon itu,” katanya saat ditemui wartawan di Kantor Pusat Pemerintahan, Senin (7/2/2022).
Robert menjelaskan khusus jalan mayon akan dibuat dengan beton bertulang yang kemudian dilapisi aspal.
“Kita lapis aspal, pokonya dia lebar biasa dua arah kaia cendrawasih, kita pakai beton dan aspal, itu dua ratus miliar lebih kalau tidak salah, itu sampai 2024,” katanya.
Robert menambahkan lamanya kontrak jangka panjang (multiyears/jamak) tidak boleh melebihi masa jabatan Bupati.
“Kontrak multiyears itu tidak boleh melebihi masa jabatan Bupati, nanti kita lanjutkan lagi pembangunan jalan lingkar luar yang tembus sampai dengan gorong-gorong, anggarannya sekitar tiga ratusan tapi bapak lupa nilai tepatnya, kemarin sudah jalan sekitar 90 miliar, jadi nanti kita kurangi (anggaran) sesuai dengan yang sudah dikerjakan,” paparnya.
Robert juga menyampaikan alasan Bupati Mimika mengenjot pengerjaan jalan untuk menghadapi adanya rencana pemekaran.
“Jadi pak bupati minta kita buat jalan itu karena nanti ketika sudah pemekaran jalan2 sudah siap dan memenuhi syarat, makanya pak bupati juga bilang ada rencana kampung itu, tapi itu bukan ranahnya saya,” paparnya.
Robert juga menyampaikan khusus jalan Sp2-Sp5 akan diperlebar dan bahan yang akan digunakan adalah beton bertulang dan aspal seperti jalan Mayon.