Eksebisi Basket U-15 Sukses Digelar di Mimika Sport Complex Milik PTFI

Antar Papua
Foto bersama tim Basket Ball U-15 di Mimika yang berhasil meraih juara pertama, kedua dan ketiga pada event Exhibition Match U-15 Basket Ball yang digelar di MSC milik PTFI. (Foto:Jefri Manehat/ AntarPapua.com)

Timika, Antarpapua.com – Exhibition Match U-15 Basket Ball untuk mencari bibit-bibit baru di Timika yang digelar Klub Golf Rimba Irian dan Rimba Papua Manajemen, yang didukung PT Freeport Indonesia (PTFI) sukses digelar di Mimika Sport Complex (MSC) milik PT Freeport.

MSC menjadi venue yang digunakan pada saat final Exhibition Basket Ball U-15, yang mempertemukan empat tim Basket Ball dalam memprebutkan juara pertama, kedua dan ketiga.

Pada final Exhibition Match U-15 Basket Ball se Timika, Tim Basket Ball SMP Yayasan Pendidikan Jayawijaya (YPJ) Kuala Kencana keluar sebagai tim terbaik, setelah keluar sebagai juara pertama setelah mengalahkan tim Basket Ball SMP Shining Star.

Lapangan Basket MSC menurut pelatih Tim Basket Ball SMP Shining Star, Michael Alexander adalah lapangan basket yang begitu luar biasa, yang dapat memberikan motivasi bagi anak-anak usia dini yang bermain diatas lapangan tersebut.

Baca Juga |  Marianus Maknaipeku : Kami Orang Kamoro Merasa Tersingkirkan Dalam Kepanitian PON XX

“Lapangan Basket Ball MSC ini sangat luar biasa. Ini sekelas Mimika bisa memiliki lapangan basket yang begitu megah dan bertaraf internasional,” ungkap Pelatih Tim Basket SMP Shining Star Michael Alexander yang ditemui di Lapangan Basket MSC, Sabtu (12/8/2023).

Menurutnya, ketika anak-anak usia dini se Kabupaten Mimika yang bermain di Lapangan Basket MSC pasti memiliki euforia yang berbeda.

“Bermain di lapangan MSC itu akan memberikan eufori yang berbeda. Anak-anak pastinya akan semakin termotivasi, karena dapat bermain di lapangan yang berkelas internasional. Ini akan memberikan pengalaman baru bagaimana bermain di venue yang bertaraf internasional, saya pikir ini akan sedikit merubah mental dan pola bermain anak-anak,” terangnya.

Ia menambahkan, dengan bermain di lapangan yang bertaraf internasional, anak- anak akan merasa bermain di level yang tinggi. Selama ini anak-anak hanya bermain di lapangan basket yang sederhana yang disediakan oleh sekolah. Ini sangat luar biasa karena dapat membuat mental anak-anak semakin lebih baik.

Baca Juga |  Bentuk Karakter Pesepakbola Muda Papua Kompetitif, Freeport Junior Cup 2024 Digelar, 6 Klub Mendaftar

MSC merupakan venue yang bertaraf internasional, yang ada di Kabupaten Mimika dan dibangun PTFI.

MSC juga telah mencatatkan sejarah dalam perhelatan Pekan Olahraga Nasional (PON) XX di Papua. MSC saksi nyata perhelatan cabang olahraga Bola Basket yang dilaksanakan di lapangan Indoor, yang memiliki trìbun dengan dengan kapasitas penonton 5.500 orang, dan pelaksanaan cabang olahraga atletik, lari lompat galah, lompat jauh lempar lembing lempar cakram dan tolak peluru yang dilaksanakan di lapangan outdoor yang memiliki tribun dengan kapasitas 3.400 orang.

Pembangunan MSC menghabiskan biaya sekitar 33 juta dolar AS atau sekitar Rp 468 Miliar di atas lahan seluas 12,5 hektare milik Pemerintah Kabupaten Mimika.

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News