Timika, Antarpapua.com – Wakil Bupati Mimika, Johannes Rettob, mengatakan pada peringatan Hari Pers Nasional (HPN) ke-78, Jumat (9/2/2024), dirinya berharap agar para jurnalis dan media khususnya di Timika tetap menjunjung tinggi kode etik jurnalistik, dalam menjalankan tugasnya sebagai jurnalis.
“Media di Timika mempunyai satu perusahaan media yang bagus, betul-betul bisa melaksanakan pekerjaan secara maksimal, sesuai aturan-aturan jurnalistik dan menjunjung tinggi kode etik jurnalistik,”kata John Rettob saat ditemui di Timika, Jumat (9/2/2024).
Momentum HPN ini juga menjadi momentum untuk para jurnalis di Mimika, untuk terus meningkatkan kompetensi dan menjadi suara yang terus menyuarakan kebaikan bagi seluruh masyarakat.
“Secara khusus Hari Pers ini mendekati Pemilu. Tulislah dengan benar apa yang kita rasa untuk kebaikan untuk bangsa ini. Hari pers ini sebagai momentum kita harus bangkit secara khusus untuk pers di Kabupaten Mimika,”kata Jhon Rettob.