Timika, APN – Aktivitas Bandar Udara Mozes Kilangin Timika hingga hari terakhir operasi lilin Cartenz dalam rangka pengamanan Nataru 2022-2023, bandara Mozes Kilangin, terpantau aman dan kondusif.
Kepala Kepolisian Sektor KP3 Bandara, Iptu Andi Batilu, saat ditemui awak media di Pos Pengamanan Operasi Lilin Cartenz di Bandar Udara Mozes Kilangin Timika, Senin (2/1/2022) menjelaskan dari sisi keamanan sejak awal Operasi Lilin Cartenz dilaksanakan, sampai saat ini bandara masih terpantau tidak ada gangguan keamanan.
Kata dia, petugas juga tidak menemukan barang-barang berbahaya maupun yang dilarang memasuki Kabupaten Mimika selama pelaksanaan Operasi Lilin Cartenz.
“Selama kita pemantauan dari sini tidak ada, baik dari Surabaya maupun dari mana tidak ada, apalagi kalau dari pedalaman untuk maslahah senjata tajam (Sajam) to, karena kami sudah himbau kepada pihak penerbangan bahwa tidak boleh membawa barang-barang larangan dari atas maupun yang berangkat,
Ia melanjutkan meskipun bandara tetap aktif, aktivitas di bandara terpantau sepi, hal tersebut disebabkan puncak arus balik yang diperkirakan baru akan terjadi pada tanggal 9 dan 10 Januari 2023 nanti.
“Untuk saat ini masih aman-aman saja, untuk berangkat memang padat, tapi untuk baliknya ini ya sepi, keadaan seperti ini sudah sepi,” terang Kapolsek.
“Itu (arus balik) nanti tanggal 10, tanggal 15, apalagi kalau Christmas Flight, itu kan tanggal 10,” tutupnya.