Jaga Keindahan dan Kebersihan, Yemi Gobai Ajak Warga Wujudkan Program IDOLAKU

Antar Papua
Kepala Distrik Kuala Kencana, Yemi Gobai, (Foto: Lyddia Bahy/Antarpapua.com)

Timika, Antarpapua.com – Upaya Penataan lingkungan yang bersih dan indah menjadi salah satu program distrik Kuala Kencana selain pembangunan gedung kantor distrik.

Penataan lingkungan dan kebersihan menjadi penting dilakukan demi mewujudkan lingkungan bersih, sehat dan indah. Juga memberi dampak kepada masyarakat akan pentingnya hidup sehat dengan mendukung program yang digagas dengan nama IDOLAKU : Indah Dipandang Orang Lingkungan Alam Kuala Kencana.

Kepala Distrik Kuala Kencana, Yemi Gobai saat dijumpai awak media di pelataran kantor distrik, mengatakan dari program itu ada beberapa kegiatan yang diprioritaskan, antara lain penanaman pohon dan taman, kebersihan lingkungan dan sosialisasi atau edukasi kepada masyarakat untuk tidak membuang sampah sembarangan.

Penanaman pohon dan taman ini, kata Yemi dilakukan di sepanjang jalan dan melibatkan juga para pelaku usaha, baik toko, bank, bengkel maupun usaha lainnya yang tepat berada di jalan sepanjang wilayah distrik.

” Mulai besok saya akan lakukan sosialisasi, agar para pelaku usaha bisa ambil bagian dalam pelaksanaan ini, masing-masing harus punya tanggung jawab,” ucap Yemi saat diwawancarai usai menutup kegiatan Musrenbang distrik, Senin (24/2/2025).

Selain itu, distrik Kuala Kencana sangat menekankan tentang pentingnya kebersihan lingkungan di masing-masing wilayahnya. Pihaknya menghimbau agar kebersihan lingkungan tetap dijaga sehingga di distrik Kuala yang terdapat dua kelurahan dan delapan kampung ini indah dipandang.

” Tahun lalu kami sudah membagikan mesin babat untuk warga gunakan. Ini dengan tujuan agar kebersihan lingkungan tetap terjaga dengan baik,” ucapnya.

Hal lain yang tak kalah penting adalah edukasi mengenai pembuangan sampah pada tempatnya dan tepat pada waktu yang telah ditetapkan.

” Untuk sementara kami fokus di Kelurahan Karang Senang terkait lokasi TPS, mudah-mudahan di tahun mendatang bisa terealisasi.”

Sampah-sampah ini, sebelum di bawa ke Iwaka, akan dipisahkan dulu mana sampah organik mana sampah non organik.

” Mudah-mudahan kami bisa bangun yang lebih besar lagi, dikhususkan untuk pembuangan sampah, sehingga lebih rapi dan tidak terjadi lagi penumpukkan sampah. Mari wujudkan program IDOLAKU agar kebersihan di wilayah distrik Kuala kencana menjadi indah dan sehat,” tandasnya. (Lyddia Bahy).

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News