Timika, Antarpapua.com – Penyakit Malaria adalah kasus yang paling banyak dan untuk Bulan November 2023, hingga sekarang Bulan Januari 2024 ini semakin meningkat.
Pj Promkes Puskesmas Kwamki Baru, Gusty Ngofangare, menjelaskan, data-data malaria di Puskesmas Kwamki Baru, totalnya ada 8.679 orang. Untuk bulan November 2023 ada 631, Desember 2023 ada 635 dan untuk 5 Januari 2024 ada 72. Hal itu dijelaskan Gusty saat ditemui Antarpapua.com, di ruang laboratorium Puskesmas Kwamki Baru, Jalan Trikora, Timika Papua, pada hari Sabtu, 06/01/2024.
“Malaria adalah kasus yang paling menonjol dan merupakan kasus harian,” ujar Gusty.
Upaya-upaya yang sudah dilakukan oleh Puskesmas, yaitu melakukan pencarian dan penemuan penderita, melalui kegiatan survei malaria pada penduduk yang sudah dilakukan di 4 kelurahan yaitu Kelurahan Dingo Narama, Kwamki Baru, Koperapoka, Kebun Sirih dan 1 kampung yaitu di Kampung Nayaro. Dan direncanakan Bulan Januari ini akan dilakukan di Kelurahan Otomona.
Juga melakukan sosialisasi dan edukasi ke masyarakat melalui penyuluhan mobile dan pemanfaatan media sosial.
“Terakhir kemarin pada tanggal 5 – 7 Desember 2023 melakukan upaya penemuan dan pengendalian malaria, dan IRS pada rumah-rumah warga di Kampung Nayaro dan kerja sama dengan Puskesmas, PTFI dan Petrosea.