Timika, APN – Anggota DPRD Mimika dari Dapil III, Drs. Leonardus Kocu menggelar resesnya di kediamannya Jalan Hassanudin, Jumat (21/10/2022). Pada kesempatan itu, Leo Kocu menyerap aspirasi dari warga dan kontituennya dari Kelurahan Inauga.
Pada kegiatan reses tersebut, politisi Partai Perindo, Drs. Leonardus Kocu menerima sejumlah usulan dari warga Kelurahan Inauga dan Warga Kampung Mawokauw Jaya Distrik Wania, berupa infrastruktur, pendidikan, serta diminta untuk melindungi dan pemberdayaan pedagang lokal seperti pedagang pinag, sagu, noken, umbi-umbian dan lainnya.
Sementara Lurah Inauga, Gerson Rumbarar memberikan usulan tertulis yang diserahkan dalam bentuk dokumen pada Leo Kocu di hadapan konstitennya.
Usai menerima sejumlah aspirasi, baik tertulis maupun lisan, Leo Kocu kepada awak media mengatakan, beberapa usulannya sebenarnya sudah ada yang dibahas pada Musrembang Kelurahan Inauga tapi ada juga yang belum. Namun dirinya bernjanji akan memperjuangkan usulan tersebut pada pembahasan APBD 2023.
“Kita di Dapil III ini bukan hanya saya sendiri, tapi saya akan komunikasi kan dengan 5 anggota dewan lainnya bahwa ini adalah kebutuhan prioritas dari keluarahan Inauga untuk dikawal dalam proses pembahasan APBD 2023,” ujarnya.
Leo Kocu berharap, aspirasi yang disampaikan konstituennya bisa dijawab Pemkab Mimika baik melalui program pemerintah maupun melalui Pokir Dewan.
Sementara itu Kepala Kelurahan Inauga Distrik Wania, Gerson Rumbarar berharap agar semua aspirasi-aspirasi yang diusulkan, baik tertulis maupun tidak tertulis dapat dikawal dan semoga terjawab melalui program pemerintah.
Usai penjaringan aspirasi, Anggota DPRD Mimika asal Partai Perindo, Drs. Leonardus Kocu tak lupa membantu memberikan sembako kepada konstituennya.