Legislator Desak Perketat Bandara Timika Pasca Penyelundupan Miras

Antar Papua
Anggota Komisi A DPRD Mimika Mariunus Tandiseno (foto: Mercy/antarpapuanews.com)

Timika, antarpapuanews.com – Anggota Komisi A DPRD Mimika Mariunus Tandiseno meminta kepada pihak bandara Mozes Kilangin sisi selatan untuk memperketat pengawasan masuk dan keluarnya barang pasca ditemukan ratusan miras berlabel yang hendak diselundupkan ke Ilaga.

“Mau berlebel atau tidak harusnya tidak boleh, jadi dibandara dan pelabuhan itu harus diperketat tidak boleh ada pengiriman miras, kalau ada ditindak tegas,” kata Mariunus saat ditemui dikantor DPRD Mimika, Senin (28/9).

Ia menjelaskan, oknum-oknum yang hendak menyelundupkan miras tentunya akan melakukan berbagai cara agar miras tersebut bisa lolos.

Selain itu juga pihak bandara perlu mengantisipasi miras selundupan tersebut, karena dampak dari miras tentunya sangat berpengaruh pada kamtibmas, bisa juga menyebabkan kematian.

“karena dapat membuat masalah, dan itu kita tidak inginkan,” jelasnya.

Untuk itu, DPRD, pemerintah, pihak keamanan diminta untuk tidak henti-hentinya melakukan imbauan kepada masyarakat.

“Jadi kita harus sosialisasikan ke masyarakat bahwa kita sudah tahu bahwa miras itu berbahaya jadi jangan dibeli,” katanya. (mrc)

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News