Memasuki Bulan Ramadan, Ini Pesan Ketua MUI Mimika

Antar Papua
H Muh. Amin. (Foto: Marsel Balawanga/Antarpapua.com)

Timika, Antarpapua.com– Dua bulan lagi umat muslim di Mimika, akan memasuki Bulan Suci Ramadan 1445 Hijriah.

“Dua bulan menjelang Ramadan, tentu umat Islam sukacita dan sambut dengan penuh kegembiraan,”kata Ketua Majelis Ulama Indonesia (MUI) Kabupaten Mimika, Periode 2023-2028 Ustad H Muh. Amin, saat ditemui di Gedung Tongkonan, Selasa (23/1/2024).

Ustad Amin mengatakan tahun 2024 adalah tahun politik, oleh karena itu dirinya meminta kepada masjid-masjid yang ada di Kabupaten Mimika, untuk selektif mendatangkan ustad-ustad dari luar Timika.

Baca Juga |  MUI Mimika Kini Bisa Pantau Hilal Sendiri

“Saya mau memastikan kepada masjid-masjid yang mendatangkan ustad tamu supaya diseleksi betul, agar tidak menjadi masalah karena ini rentan dengan hal hal yang tidak kita inginkan. Saya minta kepada seluruh DKM mereka memaksimalkan ustad-dai lokal yang luar biasa,”kata Ustad Amin.

Lanjut Ustad Amin”momentum bulan suci ramadan sebentar lagi akan masuk dengan Pemilu dan Pilkada. Tentu saya berharap kita punya pilihan masing-masing, menghargai pilihan dengan kita semua datang ke TPS. Ingat fatwa MUI haram hukumnya Golput, semua orang islam harus wajib ke TPS memilih pilihan sesuai dengan hati nuraninya,”