Mimika  

Pelatihan Soft Skill PT. Putra Bintang Mimika Gandeng Pusat Bantuan Mediasi GKI: Dorong Karyawan Jadi Pemimpin Masa Depan

Antar Papua
Pelatihan Karyawan PT.Putra Bintang Mimika Sebanyak 35 peserta. Foto : Redaksi

Timika, Antarpapua.com – PT.Putra Bintang Mimika (PBM) bekerja sama dengan Pusat Bantuan Mediasi GKI menggelar program in-house training bertajuk “Penguatan Soft Skill untuk Karyawan”. Kegiatan yang berlangsung dari tanggal 23 hingga 26 April ini diikuti oleh 33 peserta yang merupakan karyawan dari perusahaan tersebut.

Direktur Pusat Bantuan Mediasi GKI, Jake Merril Ibo, menegaskan pentingnya pelatihan soft skill dalam meningkatkan kualitas sumber daya manusia di lingkungan kerja. Menurutnya, keterampilan teknis (hard skill) saja tidak cukup. Karakter, etika, serta kecerdasan emosional dan spiritual menjadi elemen penting yang mempengaruhi produktivitas dan kemajuan perusahaan.

“Banyak penelitian menunjukkan bahwa perusahaan yang mengembangkan soft skill karyawannya dengan baik, akan tumbuh lebih cepat dan sehat,” ujar Jake.

Pelatihan ini dirancang untuk membekali peserta dengan kemampuan berpikir kritis, kecakapan komunikasi, perilaku profesional, dan semangat kerja yang tinggi. Selain itu, program ini juga bertujuan membentuk cara berpikir positif dan konstruktif agar karyawan mampu menyampaikan ide serta menyelesaikan konflik melalui negosiasi, bukan konfrontasi.

“Kami percaya demonstrasi atau mogok bukanlah solusi utama. Ketika seseorang memiliki kemampuan komunikasi dan negosiasi yang baik, maka segala persoalan bisa diselesaikan tanpa benturan,” tambah Jake.

Pusat Bantuan Mediasi GKI sendiri bukan pemain baru di dunia pelatihan. Selain mengembangkan soft skill, lembaga ini juga mengelola program pelatihan mediator bersertifikasi yang telah diakui oleh Mahkamah Agung Republik Indonesia. Banyak lulusan pelatihannya kini aktif sebagai mediator resmi di dalam maupun di luar pengadilan.

Ke depan, lembaga ini juga akan menggandeng pemerintah daerah seperti Kota Jayapura untuk mengadakan pelatihan serupa bagi para pemuda dan komunitas lainnya.

“Kami tidak hanya melatih pekerja, tetapi membentuk karakter pemimpin masa depan. Orang hebat tidak lahir dari keberuntungan, tapi dari proses panjang dan teruji. Salah satunya dimulai dari cara berpikir yang benar,” pungkas Jake. (Redaksi)

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News