Timika, APN – Pemerintah Kabupaten (Pemkab) Mimika membuka Road Show Safari Ramadhan 1443 hijriah dan Paskah tahun 2022 di kantor Pusat Pemerintahan SP3, Sabtu (9/4/2022).
Dalam pembukaan tersebut Pemkab Mimika menggelontorkan dana hibah sebesar Rp 8,5 Miliar kepada sejumlah organisasi keagamaan dan sebagian masjid di Mimika.
Adapun penerima bantuan tersebut yakni Forum Kerukunan Umat Beragama (FKUB) Rp 500 juta, Persekutuan Gereja-gereja Mimika (PGGM) Rp 500 juta, NU Rp 1,5 Miliar, Muhamadiyah Rp 1,5 Miliar, hibah pembelian tanah untuk shalat eid untuk MUI Rp 2 Miliar, PHBI Rp 500 juta, LPTQ Rp 1 Miliar, BKMT Rp 200 juta, Masjib Agung Babussalam Rp 200 juta, Masjib Al- Mutazam Rp 150 juta, Masjid Al- Azhar Rp 200 juta, dan Madrasah Aliyah DDI Nurul Islam Rp 250 juta.
Road Show Safari Ramadhan dan Paskah ini dibuka oleh Sekretaris Daerah (Sekda) Kabupaten Mimika, Michael Gomar mewakili Bupati Mimika, Eltinus Omaleng.
Sekda Mimika dalam sambutannya mengatakan bahwa road Show tahun 2022 merupakan momen bersejarah karena secara bersamaan umat islam dan umat nasrani merayakan hari besar kegaaman masing-masing.
“Momen yang mungkin beberapa tahun ke depan akan terjadi kembali namun pada momen ini menjadi sejarah bagi kita semua karena paskah dan ramadan dilaksanakan bersamaan, sehingga kita bisa berkumpul dan melaksanakan kegiatan road show safari ramadan dan paskah secara bersama-sama,” ujarnya.
Sekda pun berharap dengan adanya dua momen keagamaan yang disambut bersamaan tersebut dapat meningkatkan toleransi antar umat beragama dapat terbangun lebih baik dan terus dijaga demi kemanan dan ketertiban Kabupaten Mimika.
Road Show Safari Ramadhan bukan kali ini saja dilakukan. Tahun sebelumnya pun Pemda juga menyelenggarakan hal yang sama bekerjasama dengan Panitia Hari Besar Islam (PHBI).
“Kita turun untuk bertemu masyarakat dan safari Ramadan ini akan menyasar beberapa titik seperti Mapurjaya dan juga beberapa pesantren yang ada,” jelasnya.
Sekda berharap safari ramadan dapat berjalan dengan maksimal begitu pula dengan perayaan Paskah serta Ramadan.
Setelah acara pembukaan Road Show berlangsung, kegiatan pun dilanjutkan dengan kunjungan ke salah satu Masjid di Mapurjaya sekaligus peletakan batu pertama pembangunan Pesantren Jabal Rahmah Mapurjaya, Distrik Mimika Timur oleh Sekretaris Daerah Kabupaten Mimika Michael Gomar.