Pemkab Mimika Sosialisasikan Penyusunan LPPD Tahun Anggaran 2024

Antar Papua
Pj Sekda Mimika, Petrus Yumte saat memberikan sambutan dalam membuka sosialisasi penyusunan LPPD tahun anggaran 2024, (Foto: Lyddia Bahy/Antarpapua.com)

Timika, Antarpapua.com – Pemerintah Kabupaten Mimika melakukan sosialisasi penyusunan Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) Kabupaten Mimika tahun 2024, di ruang multipurposhe Hotel Grand Tembaga, Jalan poros Yos Sudarso,Jumat (28/2/2025).

Laporan Penyelenggaraan Pemerintahan Daerah (LPPD) merupakan laporan kegiatan rutin yang dilakukan setiap tahun sebagai bentuk komitmen dalam mengevaluasi kinerja penyelenggaraan pemerintahan daerah dalam upaya peningkatan kinerja guna mendukung pencapaian tujuan penyelenggaraan otonomi daerah berdasarkan prinsip tata kepemerintahan yang baik.

Pj Sekda Mimika, Petrus Yumte dalam sambutannya mewakili Pj Bupati Mimika mengatakan bahwa sosialisasi ini sangat penting untuk memantapkan penyelenggaraan pemerintahan dan pembangunan Kabupaten Mimika.

Baca Juga |  Wabup Rettob: Ada Oknum ASN Ngotot Kejar Jabatan, Tapi Enggan Melayani Masyarakat Setelah Menjabat

Petrus menjelaskan bahwa dalam penyusunan LPPD Kabupaten Mimika harus sesuai dengan peraturan pemerintah yang berlaku sehingga menghasilkan LPPD yang menyajikan keberhasilan penyelenggaraan pemerintah daerah yang akurat, valid, yang didukung oleh dokumen pendukung yang memadai, ucapnya kepada Antarpapua.com

” Saya harap agar masing-masing OPD berkomitmen untuk semaksimal mungkin memberi kontribusi positif dalam penyusunan LPPD ini,” harapnya.

Lebih lanjut ia mengatakan bahwa capaian kinerja rendah dapat mempengaruhi penilaian pada hasil kinerja penyelenggaraan pemerintahan kepala daerah.

Baca Juga |  Tahun Depan, Pemkab Mimika Berencana Bangun Tembok Laut di Distrik Amar

Oleh karena itu, OPD yang capaian kinerja pada LPPD masih rendah nilainya, indikator tersebut wajib diprogramkan pada tahun anggaran mendatang.

“Menjadi tugas kita bersama untuk mengikuti dengan saksama sosialisasi ini sehingga apa yang disampaikan dapat bermanfaat dan nantinya mampu menyusun LPPD dengan benar, lancar tepat waktu sesuai dengan ketentuan yang berlaku,” tutupnya. (Lyddia Bahy).

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News