PFA Cari Bakat 2024 Dimulai, Ini Syarat Wajib Dipenuhi

Antar Papua
Foto bersama peserta seleksi PFA cari bakat tahun 2024 di Lapangan sepak bola Mimika Sport Compleks, Jumat (14/6/2204). (Foto: Arinisa/Antarpapua.com)

Timika, Antarpapua.com – Papua Football Academy (PFA) cari bakat tahun 2024 telah dimulai pada, Jumat (14-16/6/2024) di Mimika Sport Compleks (MSC) PT Freeport Indonesia (PTFI).

Ajang PFA cari bakat tahun 2024 dipimpin langsung oleh Direktur PFA, Wolfgang Pikal, Pelatih Kepala, Ardiles Rumbiak serta pada pelatih lainnya.

“Hari ini kami gelar lagi PFA cari bakat di MSC dengan harapan sepak bola di Mimika makin berkembang,” kata Direktur PFA, Wolfgang Pikal kepada Antarpapua.com.

Ia mengatakan, tahun ini PFA mencari anak-anak yang lahir pada 1 Januari sampai 31 Desember tahun 2011.

“Terkait tahapan seleksinya tidak ada kuota khusus tetapi kami pilih anak-anak terbaik karena dalam 5 tahun kedepan PFA menjadi salah satu academy sepak bola elit di Indonesia,” ucapnya.

Baca Juga |  Freeport Dukung 24 Penerima Beasiswa LPDP dari Papua Dalam Proyek Lingkungan

Wolfgang Pikal mengatakan, hari ini datang kurang lebih 100 anak. Hasilnya hari ini akan dipanggil lagi besok untuk tahapan seleksi selanjutnya.

“Jadi antusias dan support orangtua sangat dibutuhkan utuk mengembangkan talenta anak dalam dunia sepak bola,” jelasnya.

Sementara Pelatih Kepala PFA, Ardiles Rumbiak mengatakan, PFA cari bakat tahun 2024 dibuka di tanah Papua mulai dari Sorong sampai Merauke.

“Kami belum bisa menentukan anak-anak yang bakal diterima nantinya tetapi dalam tahapan seleksi ini dilihat skill kemampuan ke tahapan selanjutnya di Jayapura dengan final seleksinya sebanyak 60 anak,” katanya.

Menurut Ardiles, postur tubuh menjadi ketentuan utama karena lima tahun kedepan PFA akan menjadi academy elit.

Baca Juga |  PT Freeport Indonesia Gelar Media Gathering Dengan Jurnalis se-Mimika

“Dari 60 final seleksi PFA akan pres lagi menjadi 30 anak terbaik dengan kriteria lebih ketat angkatan ketiga PFA tahun 2024,” tandasnya.

Berikut persyaratan yang wajib dipenuhi oleh peserta PFA cari bakat antara lain, laki-laki kelahiran 1 Januari-31 Desember 2011, anak Papua atau lahir besar di Papua, dalam kondisi sehat dibuktikan dengan imunisasi.

Selanjutnya bersekolah dibuktikan dengan ijazah atau raport, memiliki salinan kartu induk anak, akte kelahiran, kartu keluarga, KTP orangtua, dan membawa perlengkapan sepak bola. (Acel)

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News