Pj Bupati Buka Muscab II Gerakan Pramuka Kwarcab 2613 Mappi

Antar Papua
Foto bersama Pj Bupati Mappi, Michael Gomar, SSTP MSi (tengah) ketika menghadiri Muscab II Gerakan Pramuka Kuwarcab 2613, Kamis (13/7/2023). (Humas Mappi)

Mappi, Antarpapua.com – Penjabat Bupati Mappi, Michael Gomar, SSTP MSi menghadiri dan membuka kegiatan (Musyawarah Cabang) Muscab II Gerakan Pramuka Kwartir Cabang 2613 Mappi Tahun 2023 di aula hotel Avista. Muscab II dihadiri juga oleh Sekretaris Kwarda Provinsi Papua Indris Khan, SSos MM, Sekda Mappi, para pimpinan (Organisasi Perangkat Daerah) OPD, Perwira Penghubung, serta seluruh pengurus dan kader gerakan pramuka Kwartir Cabang 2613 Mappi, Kamis (13/7/2023).

Pada kesempatan itu, Penjabat Bupati Mappi mengatakan, sebagai alumni tentu pernah bergabung bersama gerakan pramuka saat di bangku pendidikan SD dan SMP. Dengan pendidikan luar sekolah, bergabung dan belajar di organisasi gerakan pramuka akan membentuk karakter, pola pikir dan kedisplinan secara pribadi.

“Pendidikan luar sekolah mampu membawa saya menjadi ketua OSIS di SMP, ketua OSIS di SMA dan mendapatkan juara satu sebagai salah satu siswa teladan di Kabupaten Yapen Waropen. Maka semua pencapaian secara pribadi baik pembentuk karakter, pola pikir dan kedisiplinan itu bisa terbawa terus. Karena awal terbentuk dari gerakan pramuka, dan puji Tuhan waktu SMP di tahun 1993, saya memimpin rombongan dari Kabupaten Yapen Waropen untuk ikut musyawarah nasional gerakan pramuka di Waena Buper bersama gerakan pramuka dari seluruh cabang,” tutur Penjabat Bupati.

Baca Juga |  Taman Mappi Bangkit Membawa Berkat Bagi Pelaku UMKM di Kabupaten Mappi

Penjabat Bupati ingatkan, dampak dan manfaat dari mengikuti gerakan pramuka mampu membentuk karakter, pola pikir dan kedisiplinan secara pribadi, sehingga bisa terbentuk dengan baik. Dan terbukti yang hadir saat ini Sekretaris kwarda Provinsi Papua, Pabung, beberapa kepala-kepala OPD, kepada sekolah dan para guru bisa mendapat kesempatan yang baik, dan bisa menjadi contoh bagi generasi penerus di sekolah-sekolah.

Penjabat Bupati menjelaskan, gerakan pramuka merupakan organisasi strategis dan menjadi mitra kerja pemerintah untuk membentuk, membina dan menciptakan pemuda-pemudi yang berkualitas. Sejarah telah mencatat, bahwa gerakan pramuka telah memberikan kontribusi dalam perjalanan bangsa Indonesia, tepatnya dalam kongres pemuda pada tanggal 18 Oktober 1928, dan melalui keputusan Presiden republik Indonesia Nomor 448 Tahun 1961 ditetapkan sebagai Hari Pramuka setiap tahun diperingati pada tanggal 14 Agustus.

Baca Juga |  Serapan APBD Masih Rendah, Ketua DPRD Tegaskan Jangan Tunda Pekerjaan

“Semoga Muscab II gerakan pramuka Kwartir Cabang 2613 Mappi dapat berjalan dengan baik, menghasilkan keputusan-keputusan yang baik dan program kerja yang baik sehingga tetap menjadi mitra kerja pemerintah, agar pemerintah bisa membuka diri, mendengar dan menantikan dukungan dari gerakan pramuka. Di sekolah-sekolah kalau gerakan pramuka aktif, maka generasi muda yang ada di bangku sekolah akan menjadi generasi muda yang mempunyai karakter, pola pikir dan kedisiplinan,” ungkapnya.

Penjabat Bupati mengatakan, pemerintah daerah tetap akan memberikan dukungan kepada gerakan Pramuka dapat Belanja Daerah (APBD) tahun 2022 maupun APBD tahun 2023. Saat ini perkembangan zaman semakin pesat maka sangat diperlukan pendampingan, pembinaan dan pembentukan karakter baik secara rohani maupun jasmani, agar pemuda-pemudi kita tidak tertinggal dengan perkembangan zaman saat ini.

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News