Seberapa Dalam Bumi Ini? Ada Apa di Dalamnya?

Timika, APN – Malam minggu enaknya ngapain ya? Yuk nonton film lagi, kali ini Apen mau bahas film lawas, tapi tetap seru lho. Genre nya horror, jadi keep, siapa tahu kalian sobat Apen gak bisa tidur kan, yep nonton film ini aja. Film nya tegang dan seru, daripada penasaran yuk langsung aja cekidot.

As Above, So Below, film ini menceritakan seorang sarjana alkimia bernama Scarlett Marlowe (Perdita Weeks).

Scarlet melanjutkan profesi ayahnya yang telah meninggal sebagai seorang alkemis.

Scarlett meneruskan ambisi mendiang ayahnya untuk mencari batu bertuah milik filsuf sekaligus almekis legendaris abad 17, Nicolas Flamel.

Baca Juga |  Pelaku Pencatutan Nama Sekda, Harus Kembalikan Uang, Paling Lambat 4 Juli Mendatang

Nicolas Flamel diduga memiliki batu bertuah yang mampu mengubah logam dasar menjadi emas atau perak.

Selain itu, Nicolas Flamel disebut-sebut pernah menemukan rahasia akan kehidupan abadi.

Setelah menemukan “Kunci” di sebuah gua di sebuah reruntuhan di Iran, Scarlett pergi ke Paris untuk menuju makam Nicolas Flamel.

Ia mengajak George (Ben Feldman) sebagai penerjemah bahasa Arab.

Bersama Benji sang juru kamera, mereka menerjemahkan batu nisan Flamel yang berisi teka-teki menuju harta tersebut.

Teka-teki tersebut mengarahkan mereka untuk menyusuri ruang bawah tanah, 370 kaki di bawah jalanan Paris.

Baca Juga |  20 Juli Mendatang Jadi Batas Pengisian Formulir Data ASN Eselon  IV

Mereka meminta bantuan pemandu bernama Papillon, pacarnya Souxie, dan temannya Zed untuk mencari Catacombs of Paris.

Apa yang menanti mereka? Berhasilkah mereka menjalankan penelitian tersebut?

Wah, pokoknya film ini menegangkan, coba lihat trailer nya dulu dech ya? Seperti biasa kalau tertarik ya sedot aja sob.

Punya rekomendasi lainnya? Coret aja di kolom komentar ya?

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News