Mimika  

Tangisan Haru Iringi Kepindahan Mayor Kav Adzan Marjohan Nasution

Antar Papua
Tampak prajurit Denkav 3/SC diiringi keluar dari gerbang setelah acara perpisahan, Minggu (6/8/2023). (Foto: Isimewa)

Timika, Antarpapua.com – Tangis haru pecah di markas Detasemen Kavaleri 3/Serigala Ceta (Denkav 3/SC), mengiringi kepergian Komandan Denkav (Dandenkav), Mayor Kav Adzan Marjohan Nasution saat berpindah tugas.

Diketahui, Mayor Kav Adzan dimutasi menjadi Kepala Seksi Perencanaan Materil di Pusat Kesenjataan Kavaleri. Kini dirinya digantikan oleh Kapten Kav Dedi sebagai Dandenkav 3/SC.

Dalam acara pelepasan, dirinya juga memberikan satu unit kendaran roda empat dan empat unit sepeda motor untuk operaisonal prajurit.

Sosok Mayor Kav Adzan dikenal sebagai komandan, yang setia mendampingi bawahannya untuk menjaga wilayah Timika di bawah satuan militer dari kecabangan Kavaleri Organik Kodam XVII/Cenderawasih.

Baca Juga |  Viral Video DPO Kasus Mutilasi, Kapolres Mimika: Silahkan Berikan Keterangan ke Penyidik

Di mata awak media dan insan pers di Timika, Mayor Kav Adzan juga dikenal sebagai sosok yang ramah senyum ketika berpapasan.

Tak ayal dirinya juga sering mengajak awak media dan insan pers di Timika, untuk bertukar pikiran selama ia bertugas.

“Saya ucapkan terima kasih kepada seluruh prajurit dan masyatakat Kabupaten Mimika atas dedikasinya menjaga keamanan selama ini. Saya juga ucapkan terima kasih kepada rekan-rekan media yang selalu ada bahkan berkontribusi dan memberitakan kegiatan Denkav 3/SC,” ungkap Mayor Kav Adzan kepada Antapapua.com, Minggu (6/8/20239).

Baca Juga |  Denkav-3/SC Mengajak Seluruh Komponen Masyarakat Melawan Covid-19 Dengan Patuh Protokol Kesehatan

Ia berpesan kepada seluruh prajurit Denkav 3/SC, untuk tetap bersemangat dan hindari berbagai kesalahan yang bisa merugikan diri sendiri bahkan satuan.

“Terima kasih karena sudah menerima saya di sini kurang lebih 19 bulan,” pungkasnya.

(Penulis : Acel | Editor : Sianturi)

Cek juga berita-berita Antarpapua.com di Google News